Syekh Ali Jaber Ajarkan Doa Pendek untuk Menyambut Datangnya Bulan Ramadhan

- 22 Maret 2022, 19:42 WIB
Syekh ali Jaber mengajarkan doa pendek untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan.
Syekh ali Jaber mengajarkan doa pendek untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan. /YouTube Syekh Ali Jaber

SUMEDANGKLIK - Sebentar lagi umat Islam akan menyambut kedatangan bulan Ramadhan 1443 Hijriyah.

Di bulan Ramadhan, umat Islam diwajibkan untuk menjalankan puasa selama satu bulan penuh.

Bulan Ramadhan sendiri adalah bulan penuh hikmah. Allah SWT akan menutup pintu neraka dan membuka pintu surga seluas-luasnya.

Umat Islam tentunya akan berlomba-lomba untuk melakukan ibadah dan amalan baik selama bulan Ramadhan.

Baca Juga: 5 Doa di Bulan Ramadhan Ini Dianjurkan Dibaca Umat Muslim

Menurut Syekh Ali Jaber, bahwa Ramadhan berasal dari kata ar-ramidha atau ramidha. Artinya adalah musim panas di padang pasir.

"Seperti kita sekarang di daerah kering, daerah panas. Saking panasnya padang pasir, saking panasnya sinar matahari di Tanah Suci, bisa mengubah warna kulit menjadi hitam," tutur Syekh Ali Jaber dikutip dari YouTube Syekh Ali Jaber berjudul 'KULTUM 02 - ARTI KATA RAMADHAN - SYEKH ALI JABER Rahimahullah', yang tayang 10 bulan lalu.

Menurut Syekh Ali Jaber, sebagaimana musim panas di padang pasir yang mampu mengubah warna kulit kita, Ramadhan bahkan mampu menghapuskan dosa-dosa kita.

Baca Juga: Kabar Baik! Calon Jemaah Bisa Daftar Ibadah Haji Secara Online Melalui Aplikasi HajiPintar

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x