Mochtar Kusumaatmadja, Orang Sunda yang Menasional dan Mendunia

- 23 Februari 2022, 17:30 WIB
Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja diusulkan Pemprov Jawa Barat menjadi salah satu pahlawan nasional yang merupakan penggagas Wawasan Nusantara.
Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja diusulkan Pemprov Jawa Barat menjadi salah satu pahlawan nasional yang merupakan penggagas Wawasan Nusantara. /Akun Twitter UNPAD

SUMEDANGKLIK - Pengusulan Prof Dr Mochtar Kusumaatmadja sebagai pahlawan nasional semakin mengerucut dengan persetujuan dari Pemerintah Pusat namanya disematkan pada jalan layang nasional Pasupati di Kota Bandung.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat mendukung civitas akademika Universitas Padjadjaran sebagai inisiator mengusung penggagas Wawasan Nusantara sebagai pahlawan nasional.

Ada beberapa alasan mengapa beliau diusulkan sebagai pahlawan nasional dari Sunda.

Baca Juga: Big Hit Music Konfirmasi Konser ‘BTS Permission To Dance On Stage-Las Vegas’, ARMY Catet Jadwalnya!

Mochtar Kusumaatmadja adalah asli orang Sunda, Ayah dan ibunya adalah orang Sunda secara genetiologis. Jika diperhatikan jejak-jejak selanjutnya, Mochtar Kusumaatmadja adalah Sunda secara sosial budaya.

Kurang lebih 41 tahun mengabdi sebagai dosen Universitas Padjadjaran (Unpad) atau sejak tahun 1958, hingga 1 Maret 1999.

Setelah berhenti dari dosen, Mochtar menjadi dosen purnabakti Unpad selama kurang lebih 22 Tahun atau sejak 1 Maret 1999 hingga wafat tanggal 6 Juni 2021.

Baca Juga: Geger! BJP Unggah Kartun Teroris Berbusana Muslim di Twitter, Kongres Oposisi Gujarat: Teroris Tidak Beragama!

Sebagai bentuk penghargaan atas pengabdian yang luar biasa dari Mochtar Kusumaatmadja pada tanggal 2 Januari 2009, Rektor Unpad Ganjar Kurnia meresmikan Gedung Perpustakaan Hukum dengan nama Mochtar Kusumaatmadja.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah