Gedung Creative Center Bekasi Diharapkan Jadi Wadah Pelaku Ekonomi Kreatif Kota Bekasi

- 21 Februari 2022, 19:15 WIB
Gedung Creative Center Kota Bekasi. Keberadaan gedung creative center diharapkan mampu menjadi wadah pelaku ekonomi kreatif.*
Gedung Creative Center Kota Bekasi. Keberadaan gedung creative center diharapkan mampu menjadi wadah pelaku ekonomi kreatif.* /Biro Adpim Jabar/

SUMEDANGKLIK – Untuk menampung hasil ekonomi kreatif, pemerintah didorong menyediakan wadah resmi berupa gedung creative center. Selain itu, keberadaan gedung ekonomi kreatif dapat memudahkan pembeli untuk mencari produk ekonomi kreatif.

Hal itu diungkapkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat meresmikan Gedung Creative Center di Kota Bekasi, Senin, 21 Februari 2022.

Dia mengaku produk ekonomi kreatif di Kota Bekasi ini tergolong istimewa. Namun, karena kurang adanya wadah yang mampu menampung produk ekonomi kreatif ini, maka pembeli produk ekonomi kreatif pun sering kesulitan mencari barangnya.

Baca Juga: Minyak Goreng di Kabupaten Bandung Langka, DPRD Segera Koordinasi Dengan Dinas Terkait

"Produk ekonomi kreatif di sini (Kota Bekasi) bagus-bagus. Namun, selama ini susah mencarinya, di mana kumpulnya. Saya dengar saja di Instagram, di media sosial," kata Ridwan Kamil.

Atas dasar itu ujar Ridwan Kamil, Pemprov Jawa Barat bersama dengan Pemkot Bekasi membangun sebuah Gedung Creative Center. Dengan adanya fasilitas ini diharapkan bisa menjadi wadah bagi pelaku ekonomi kreatif di Kota Bekasi.

"Sekarang setelah dua tahun hadir Gedung Creative Center Kota  Bekasi. Ini salah satu yang terbesar di Jawa Barat. Alhamdulillah, hari ini diresmikan," ucap Ridwan Kamil.

Baca Juga: UPDATE COVID-19! Kasus Aktif Covid-19 Turun, Namun Kasus Meninggal Bertambah 176 Orang

Dia juga menitipkan pesan kepada para pemuda  untuk memanfaatkan dengan baik Gedung Creative Center tersebut, sehingga bisa mendorong karya-karya kreatif anak-anak muda Bekasi.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah