Polisi Segera Lakukan Pelacakan Aset Milik Doni Salmanan, Tidak Tutup Kemungkinan Doni Akan Dimiskinkan

- 11 Maret 2022, 13:32 WIB
Pihak kepolisian belum menerima permohonan penangguhan penahanan tersangka kasus binary option Quotex, Doni Salmanan.
Pihak kepolisian belum menerima permohonan penangguhan penahanan tersangka kasus binary option Quotex, Doni Salmanan. /

SUMEDANGKLIK – Setelah ditetapkannya Doni Salmanan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penipuan dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) oleh penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri, kini polisi segera melakukan tracing aset milik tersangka.

Hal itu diungkapkan Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan kepada wartawan, belum lama ini.

Ramadhan menjelaskan, pihaknya akan melakukan penyitaan jika sumber dana aset tersebut berkaitan dengan kasus ini.

Baca Juga: Ridwan Kamil: Perfilman Indonesia sebagai Bentuk Identitas dari Budaya Bangsa

"Dilakukan tracing aset dan aliran dana yang mengalir ke rekening tersangka terkait tindak pidana ini. Dan atau aset yang berasal dari tindak pidana ini akan dilakukan penyitaan," kata Ramadhan seperti dikutip dari PMJ News, Jumat, 11 Maret 2022.

Dalam keterangannya, Ramadhan juga mengungkapkan polisi juga akan menyita seluruh aset yang menjadi milik tersangka.

Bahkan, lanjut dia, tidak menutup kemungkinan crazy rich asal Bandung itu dimiskinkan seperti Indra Kenz yang tersandung kasus penipuan Binomo.

Baca Juga: Banjir Bandang Terjang Tuban, Seorang Warga Meningal Dunia. Begini Kronologinya

"Yang jelas kita akan melakukan penyitaan aset milik tersangka," ucap dia.

Untuk melengkapi berkas pemeriksaan kepolisian terhadap kasus Doni Salmanan ini, polisi juga telah memanggil beberapa orang terdekat tersangka.

Bahkan, diketahui saat ini ibu dan adik Doni Salmanan juga pergi ke Jakarta. Diduga, kepergian keluarga crazy rich asal Bandung ini dipanggil penyidik Dittipidsiber Bareskrim Polri.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah