Menyesal Pernah Lakukan Hal Ini ke Orangtuanya, Nunung: Saya Masih Sering Nangis Setiap Hari

- 1 Desember 2020, 19:24 WIB
Nunung.
Nunung. /Instagram.com/@nunung63.official

PR SUMEDANG - Baru-baru ini, Nunung bercerita mengenai sang ibunda, Juarti Pranowo.

Saat menjadi bintang tamu dalam acara OOTD yang dipandu Deddy Corbuzier dan Ivan Gunawan, Nunung mengungkapkan dosa terbesarnya kepada mendiang sang ibunda.

"Saat kena kasus narkoba saya bisa memaafkan diri saya, tapi ini dosa yang tidak bisa saya maafkan adalah sama orangtua saya, sama ibu bapak saya," kata Nunung dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL pada Senin 30 November 2020.

Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Tanjungsari, 7 Orang Terluka dan 1 Orang Tewas

Penyesalan terbesar Nunung dikatakan bahwa dirinya sedih tak bisa membahagiakan mendiang sang ayah.

Meski Nunung bisa membahagiakan sang ibu, namun rupanaya sang komedian pernah membuat wanita yang melahirkannya kecewa.

Masih penasaran, Ivan Gunawan akhirnya mendesak Nunung dengan membuka sebuah artikel mengenai masa lalu sang komedian dengan ibundanya.

Baca Juga: Bandung Zona Merah Covid-19, Begini Nasib KBM Tatap Muka Januari Mendatang

Sebagaimana diberitakan Pikiran Rakyat dalam artikel Tangis Penyesalan Nunung Srimulat, Singgung Soal Dosa yang Dilakukan pada Almarhum Orangtuanya dalam artikel tersebut tertulis pernyataan Nunung yang dibacakan Ivan Gunawan, "Saya pernah melempar uang di depan muka ibu, 'Ini yang kamu cari kan bu'".

Tanpa mengiyakan, Nunung lantas menolak untuk menceritakan ulang kisah tersebut. Nunung hanya bisa menangis mengingat kenangan buruk bersama ibunya saat itu.

"Udah jangan cerita itu ah," ujar Nunung.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions 2-3 Desember 2020, Jalan Menuju 16 Besar

Menurut Nunung maaf yang diberikan pada ibunya tidak cukup untuk menghapus kesalahannya.

"Saya bangga menjadi anak ibu, saya bangga menjadi anak ayah, kalau pun saya sempat membuat kesal mereka, saya tetap bangga jadi anaknya orangtua saya," tuturnya.

Nunung mengatakan bahwa kesalahan yang ia lakukan pada orangtuanya itu tidak bisa dimaafkan oleh dirinya sendiri.

Baca Juga: Terkait Azan 'Hayya Alal Jihad', Begini Kata Habib Alwi Husin dan Habib Novel Alaydrus

"Saya enggak bisa move on (dari masalah itu) masih sering nangis setiap hari," ujar Nunung.

Sebagai informasi, ibunda Nunung Srimulat meninggal dunia padi usia 83 tahun pada 19 April 2020 karena kanker lidah stadium awal.

Kepergian sang ibunda untuk selamanya menjadi pukulan yang begitu berat bagi Nunung dalam hidupnya.***(Hani Febriani/Pikiran Rakyat)

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah