Update Covid-19 di Indonesia, Penerima Vaksinasi Covid-19 di Indonesia Terus Bertambah

- 6 Mei 2022, 18:05 WIB
Ilustrasi virus Covid-19, Jumlah pasien yang sembuh paparan Covid-19 terus bertambah, demikian juga dengan jumlah penerima vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi virus Covid-19, Jumlah pasien yang sembuh paparan Covid-19 terus bertambah, demikian juga dengan jumlah penerima vaksinasi Covid-19. /Fusion Medical Animation/Unsplash/

SUMEDANGKLIK - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan, angka harian kasus positif aktif Covid-19 di Indonesia pada Rabu, 6 Mei 2022 turun sebanyak 101 kasus menjadi 6.530 kasus.

Berdasarkan data dari Satgas Penanganan Covid-19, selain terjadinya pengurangan kasus harian Covid-19, dilaporkan juga kasus yang sembuh dari Covid-19 pada hari yang sama tercatat sebanyak 329 orang.

Dengan demikian, total orang yang sembuh mencapai 5.885.099 orang.

Baca Juga: Satu Wisatawan Terseret Arus Pantai di Sayangheulang, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian Korban

Sedangkan jumlah orang yang meninggal bertambah 17 orang menjadi 156.357 orang.

Jumlah penambahan kasus Covid-19 ini merupakan hasil tracing melalui pemeriksaan sebanyak 96.064 spesimen dengan metode real time polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler.

Terkait data vaksinasi dengan target sebanyak 208.265.720 orang, tidak ada penambahan penerima vaksinasi tahap I. Dengan demikian, jumlah penerima vaksinasi tahap I sebanyak 199.346.528 orang.

Baca Juga: Masih Nihil, Tim SAR Gabungan Terus Cari Korban yang Ceburkan Diri ke Aliran Sungai Tarum Timur Subang

Sedangkan jumlah penerima vaksinasi tahap II sebanyak 12.828 orang. Dengan demikian, jumlah penerima vaksinasi tahap II mencapai 165.613.761 orang.

Halaman:

Editor: Ecep Sukirman


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah