Monash University Indonesia Telah Diresmikan 14 April 2022, Begini Tanggapan Nadiem Makarim

- 15 April 2022, 07:00 WIB
Mendisbudristek Nadiem Makarim meresmikan Monash University pada Kamis, 14 April 2022 yang merupakan kerjasama Indonesia dengan Australia.
Mendisbudristek Nadiem Makarim meresmikan Monash University pada Kamis, 14 April 2022 yang merupakan kerjasama Indonesia dengan Australia. //ANTARA/

SUMEDANGKLIK – Peresmian Monash University telah dilakukan pada hari Kamis, 14 April 2022.

Sampai saat ini Kontroversi mengenai kehadiran Monash University di Indonesia, masih mengundang banyak pertanyaan. Benarkah hal tersebut dapat tingkatkan taraf pendidikan di Indonesia?

Kehadiran Universitas Internasional Monash ternyata disambut baik oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim.

Kampus yang berasal dari Australia ini, akan memulai proses pembelajaran mahasiswa baru pada 4 Oktober 2022, melalui basis Virtual.

Baca Juga: Cocok Dalam Berbagai Hal, Inilah Fakta Menarik Hubungan Zodiak Taurus dan Cancer Yang Harus Kamu Ketahui

Namun, masih banyak yang mempertanyakan dampak dari apa yang akan terjadi saat pembangunan Universitas dari luar negeri hadir di Indonesia.

Dilansir dari Antara News, Mendikbudristek Nadiem Makarim mengatakan bahwa kehadiran universitas asing di Indonesia dapat meningkatkan pendidikan bertaraf internasional.

“Kami sangat senang kehadiran kampus Monash University Indonesia akan membukakan jalan yang lebih luas bagi masyarakat Indonesia untuk meningkatkan pendidikan bertaraf Internasional,” ujar nadiem dalam acara peresmian tersebut.

Dia juga menambahkan bahwa kehadiran universitas asing di Indonesia, akan memainkan peran penting dalam membangun sistem pendidikan yang relevan dan solid.

Halaman:

Editor: Panji Eko Laksmanto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah