Simak Beberapa Hal yang Perlu Diperhatikan Setelah Mendapat Vaksin Covid-19

- 4 Maret 2021, 14:00 WIB
Ilustrasi. Vaksin Covid-19 Pfizer.
Ilustrasi. Vaksin Covid-19 Pfizer. /Pixabay.com/X3./

 

PR SUMEDANG - Program vaksinasi Covid-19 memang tengah disuarakan oleh pemerintah Indonesia.

Vaksinasi Covid-19 dinilai sebagai langkah tepat untuk mengatasi masalah pandemi yang masih saja terjadi hingga saat ini.

Meski begitu, tidak sedikit pihak yang menolak dan mempertanyakan keakuratan vaksin Covid-19 yang dihadirkan di Indonesia.

Baca Juga: Miliki Wajah Ideal, Jisoo BLACKPINK Terpilih Jadi Idol Wanita Tercantik oleh Ahli Bedah Plastik Korea Selatan

Hal tersebut dikarenakan kekhawatiran berbagai pihak tentang hal-hal yang berkaitan dengan vaksinasi Covid-19.

Namun, bagi anda yang sudah menerima program vaksinasi Covid-19 dan akan menjalankan suntik vaksin, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan.

Sebagaimana diberitakan Mantra Sukabumi pada artikel '4 Hal yang Harus Diperhatikan Setelah Divaksin Covid-19'

Baca Juga: Lirik Lagu Why Don't We - Rain Feat Chung Ha, Lengkap dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Dikutip mantrasukabumi.com dari laman Eat This, Dr. Fauci mengungkapkan beberapa hal yang perlu diingat jika anda baru memperoleh vaksin di antaranya yaitu:

1. Tetap patuhi protokol kesehatan

Supaya orang sekitar tetap terlindungi, orang yang sudah divaksin tetap harus mengikuti prokes.

"Anda harus tetap berhati-hati. Karena dilihat dari uji klinis, vaksim hanya bisa mencegah penyakit bergejala, yang artinya anda masih mungkin terinfeksi virus namun tidak menunjukkan gejala," jelas Fauci.

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini Kamis, 4 Maret 2021, Saksikan Kelanjutan Sinetron Ikatan Cinta!

2. Mengingat bahwa orang yang divaksin masih bisa terinfeksi

Poin yang masih sangat berkaitan dengan poin sebelumnya ini mengacu kepada minimnya data yang tersedia.

Penelitian menunjukkan bahwa tingkat virus pada orang yang sudah divaksin sangat sedikit atau tidak ada sama sekali.

Namun, berhubung datanya sendiri belum cukup banyak, kemanan setiap orang yang divaksin dari terinfeksinya virus belum dapat dipastikan.

Baca Juga: Intip Tampilan Rumah Mewah Bergaya Penthouse Milik Hyun Bin, Benarkah untuk Son Ye Jin?

3. Boleh lepas masker saat di rumah

Jika seluruh keluarga sudah divaksin, maka boleh-boleh saja jika setiap anggota keluarga tidak maemakai masker saat di rumah.

4. Jangan terlalu pedulikan soal merk vaksin

Berhubung produsen vaksin tidak hanya satu jumlahnya di seluruh dunia, timbullah spekulasi-spekulasi bahwa satu merk vaksin bisa jadi lebih efektif dibanding merk lainnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini Kamis 4 Maret 2021: Cancer Pembiayaan Besar, Pisces Naluri Bisnis Meningkat

Akan tetapi, Fauci menegaskan bahwa semua vaksin yang didistribusikan oleh pemerintah sudah melalui uji klinis.***(Idham Nur Indrajaya/Mantra Sukabumi)

Editor: Nur Annisa

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah