Puncak Arus Mudik Lebaran Diprediksi Pada 19 April 2023

- 11 April 2023, 08:10 WIB
Jasa Marga Bersiap untuk Kelancaran Arus Mudik dan Balik Lebaran 2023
Jasa Marga Bersiap untuk Kelancaran Arus Mudik dan Balik Lebaran 2023 /Budi Hartati/

SUMEDANG BAGUS - Pada saat masa mudik dan balik Lebaran, diperkirakan terjadi peningkatan arus kendaraan di Tol Cipularang, terutama ketika cuti bersama dimulai, yaitu 19 April 2023. Pihak Jasa Marga pun memprediksi 19 April menjadi puncak arus mudik Lebaran tahun ini.

GM Representative Ofice Jasa Marga Jakarta-Cikampek, Widyatmiko menyatakan, diprediksi akan ada setidaknya 1.110 ribu 210 kendaraan yang melalui Gerbang Tol Kalihurip Utama arah Bandung maupun Jakarta, sejak H-7 hingga H+7 Lebaran dengan prosentase peningkatan 11,8 persen dibandingkan hari normal.

Oleh karena itu, untuk menjamin kelancaran arus mudik, pihak Jasa Marga bersama kepolisian akan memberlakukan rekayasa jalan berupa one way dimulai dari Gerbang Tol Cikatama sampai Kalikangkung. Sedangkan dari arah Bandung menuju Jakarta, akan ada kontraflow dari kilometer 66 Dawuan sampai kilometer 47.

"Jadi pengguna jalan dari arah Bandung masih menuju ke arah Jakarta. Dua lajur masih bisa difungsikan sampai dengan kilometer 47. Itu pun masih situasional kapan perlu dibukanya one way dan kontraflownya masih disesuaikan dengan kondisi diskresi dari kepolisian," ujar Widyatmiko.

Baca Juga: Tim Prabu Polretabes Bandung Aktif Kembali

Selain rekayasa jalan, Jasa Marga pun mempersiapkan berbagai prasarana terutama persiapan lajur, yaitu menjaga kondisi jalan tetap prima. Di gerbang tol, Widyatmiko menyatakan, pihaknya pun sudah menyiapkan 57 orang petugas kontrol untuk menambah kapasitas transaksi pada gerbang-gerbang padat seperti Kalihurip Utama, Cileunyi, dan Pasteur.

Selain itu, pihak Jasa Marga pun menyiagakan 41 unit mobile reader. Lokasi SPKLU pun ditambah di kilometer 88 A dan 88 B. Tak hanya itu, petugas layanan juga disiagakan dari mulai dari derek, servis moblie dan juga alat-alat berat.

Halaman:

Editor: Budi Hartati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah