Tinggalkan Karier Demi Dukung Istri di Gedung Putih, Ini Tanggapan Pengamat pada Suami Kamala Harris

- 12 November 2020, 16:06 WIB
Kamala Harris bersama Douglas Emhoff.
Kamala Harris bersama Douglas Emhoff. /Istimewa/RRI

PR SUMEDANG - Demi mendukung penuh sang istri, Dough Emhoff rela meninggalkan meninggalkan kariernya.

Diketahui bahwa Doug Emhoff adalah suami dari Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Kamala Harris.

Dough merupakan praktisi hukum, dan keputusannya untuk mendukung kiprah sang istri di Gedung Putih, ia rela meninggalkan pekerjaannya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 12 November 2020, Sagitarius Dapat Masalah Besar

"Dough Emhoff akan meninggalkan praktik hukum pribadinya pada Hari Pelantikan untuk fokus pada perannya di Gedung Putih," kata seorang juru bicara, pada Selasa, 10 November 2020, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari AP News.

Sejauh ini, Emhoff tidak banyak membicarakan mengenai perannya tersebut dalam mendukung istrinya, Kamala Harris.

Pengamat menilai, keputusan Emhoff untuk meninggalkan pekerjaannya tersebut akan mengubah stereotip gender dalam politik,sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com pada artikel "Suami Kamala Harris Tinggalkan Karier demi Dukung Istri di Gedung Putih, Pengamat Beri Tanggapan".

Baca Juga: Hasil Lengkap Pertandingan International Friendly Match Kamis 12 November 2020

"Kita telah menunggu peralihan gender semacam ini selama beberapa dekade dari sekarang,” kata Kim Nalder, seorang profesor ilmu politik yang berfokus pada wanita dan gender di California State University-Sacramento.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah