Resmi Hengkang dari Agensi, GOT7 Justru Persembahkan Video Kilas Balik 7 Tahun Berkarier

- 16 Januari 2021, 10:37 WIB
Walau telah resmi hengkang dari JYP Entertainment, GOT7 mempersembahkan video kilas balik perjalanan karier berjudul '7 Years With GOT7'.
Walau telah resmi hengkang dari JYP Entertainment, GOT7 mempersembahkan video kilas balik perjalanan karier berjudul '7 Years With GOT7'. /Instagram.com/@got7.with.got7/
PR SUMEDANG - Idol grup K-Pop GOT7 diketahui telah berusia tujuh tahun secara resmi di hari Sabtu ini, 16 Januari 2021.
 
GOT7 merupakan boyband yang beranggotakan tujuh pria tampan dan debut pada 16 Januari 2014 lalu dengan lagu "Girls Girls Girls".
 
Meski begitu, semua anggota GOT7 dikabarkan tidak memerpanjang kontraknya dengan agensi JYP Entertainment.
 
 
Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Sumedang.com dari akun Twitter @GOT7Official, bahwa GOT7 mempersembahkan video kilas balik perjalanan karir mereka di dunia musik K-Pop untuk para penggemarnya, atau yang biasa dikenal dengan IGOT7.
 
Postingan Bambam GOT7
Postingan Bambam GOT7 Twitter @BamBam1A
 
Video tersebut diunggah pada 15 Januari 2021 kemarin pada pukul 22.00 WIB.
 
Kilas balik karir GOT7 dituangkan dalam video dengan durasi 3 menit 40 detik itu berisi potongan kenangan ketika GOT7 tampil bersama di acara musik, ketika di belakang panggung, saat konser, saat latihan, bahkan ketika para anggota GOT7 saling bercanda.
 
 
Selain itu, para personel GOT7 juga membagikan foto yang sama tentang kenangan mereka selama 7 tahun lamanya. 
 
Salah satu personelnya yang bernama Jackson menuliskan keterangan di foto yang ia unggah dengan kalimat, "7 tahun. Semoga selalu diberkati untuk segalanya."
 
Jackson juga mengucapkan terima kasihnya kepada para penggemar  atas perhatiannya selama ini. Ia pun berjanji akan berusaha lebih baik untuk ke depannya.
 
 
Kemudian, leader GOT7, yakni JB juga membagikan postingan terkait lagu "Thank You"  yang sempat menduduki peringkat pertama tangga lagu Genie. 
 
Sementara, Mark sang rapper GOT7 membagikan postingan terkait masa-masa debut dirinya bersama teman-teman di grup GOT7.
 
"Tujuh tahun lalu, aku memulai debutan dan bertemu dengan iGOT7 kami. Terima kasih telah bersamaku untuk waktu yang lama. Kami telah mengalami begitu banyak momen sedih, bahagia, marah, dan menyenangkan, tapi kupikir itu semua akan tetap menjadi kenangan indah. Ayo terus membuat lebih banyak kenangan dengan kita bertujuh! Terima kasih, iGOT7," ujar Mark.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah