Max Verstappen Raih Podium Pertama di GP Jepang, Unggul Atas Perez dan Sainz

- 7 April 2024, 23:29 WIB
Max Verstappen kembali ke puncak di F1 GP Jepang 2024, diikuti oleh Sergio Perez dan Carlos Sainz di podium.
Max Verstappen kembali ke puncak di F1 GP Jepang 2024, diikuti oleh Sergio Perez dan Carlos Sainz di podium. /X.com @Reuters/

SUMEDANG BAGUS - Setelah gagal finish pada balapan sebelumnya, juara dunia tiga kali Max Verstappen bangkit dan memenangkan Grand Prix Jepang Minggu (07/04), di Sirkuit Suzuka.

Verstappen mengendalikan jalannya balapan setelah mengawalinya dari posisi start terdepan dan mencatatkan kemenangan ketiganya dari empat Grand Prix musim ini.

Pembalap Belanda itu finis dengan keunggulan 12,535 detik atas Perez. Perez sendiri finis di posisi kedua dengan mengungguli pembalap Ferrari Carlos Sainz yang berada di posisi ketiga.

Max Verstappen start dari pole position untuk keempat kalinya dalam empat balapan musim ini, dan mengukuhkan dominasinya di balapan ini dengan mengungguli Perez sejak tikungan pertama.

Baca Juga: Max Verstappen Rebut Pole Position GP Jepang Setelah Mencatatkan Waktu Tercepat 1 menit 28,197 detik

Verstappen mengatakan pada pekan ini bahwa Suzuka merupakan salah satu sirkuit favoritnya, dan ia kini telah tiga kali secara berturut-turut memenangi Grand Prix Jepang.

Sainz yang finis di posisi ketiga, unggul atas rekan setimnya di Ferrari, Charles Leclerc.

Pembalap McLaren Lando Norris, berada di posisi kelima, mengungguli Fernando Alonso yang membalap untuk Aston Martin.

Pembalap Mercedes George Russel mengungguli Oscar Piastri untuk berada di posisi ketujuh, sedangkan Lewis Hamilton menduduki posisi kesembilan untuk Mercedes.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah