Anggar Jabar Target 4 Medali Emas di PON XXI

- 17 Februari 2024, 23:20 WIB
Atlet anggar Jabar tengah mengikuti seleksi dalam rangka pembentukan tim inti BK PON XXI Sumut-Aceh
Atlet anggar Jabar tengah mengikuti seleksi dalam rangka pembentukan tim inti BK PON XXI Sumut-Aceh /HaiBandung / Panji Qadhapi

SUMEDANG BAGUS - Sebanyak 22 atlet anggar Jawa Barat tengah ditempa kemampuannya dalam pemusatan latihan daerah (Pelatda), sebelum berlaga di arena PON XXI Aceh-Sumut, September mendatang.

Menurut Kepala Pelatih Anggar Jabar, Christine Timisela, 22 atlet tersebut masing-masing 12 atlet putri dan 10 atlet putra.

“Latihannya setiap hari, pagi-sore. Kalau pagi dari pukul 06. 00 sampai pukul 08.00 WIB, kalau yang sore 15.30 sampai pukul 18.00 WIB,” ujar Christine.

Baca Juga: PSSI Bakal Sosialisasikan Penggunaan VAR ke Seluruh Peserta Liga 1

Ditambahkan Christine, fokus program latihan saat ini pada peningkatan daya tahan tubuh atau fisik. Dimana kondisi fisik atlet baru mencapai 80 persen.

Mengenai target, Christinne optimis bisa meraih 3 hingga 4 medali emas di PON XXI nanti. Untuk merealisasikannya, tim Anggar Jawa Barat masih mengandalkan 3 jagoannya, yakni Adi Slamet, Chatrine dan Odetra. Namun dengan adanya penambahan target, Christine juga mengandalkan tim floret putra.

Terkait lawan yang harus diwaspadai, pihaknya tidak akan menanggap enteng semua tim lawan. Hal itu dilakukan, agar atlet dapat selalu fokus ketika menghadapi lawan. Meski peta kekuatan lawan sudah diketahui, namun Christine tidak mau menyepelekannya.

Baca Juga: Panjat Tebing Indonesia Optimis Dua Medali Emas di Olimpiade Paris 2024

“Semua daerah rival. Jadi supaya atlet tidak terlena menganggap gampang. Itu adalah rival, supaya tetap berhati-hati, selalu siap dan fokus,”tegas dia.

Halaman:

Editor: Achmad Wirahadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah