Ridwan Kamil Berharap Tol Cisumdawu Segera Dioperasikan Penuh

- 31 Mei 2023, 17:38 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengungkapkan harapannya terkait operasional Cisumdawu
Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengungkapkan harapannya terkait operasional Cisumdawu /Budi Hartati/

SUMEDANG BAGUS -- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyatakan harapannya agar Jalan Tol Cisumdawu segera beroperasi penuh. Harapan tersebut dikemukakannya saat ditemui di Gedung Sate Bandung, Rabu 31 Meil 2023 siang.

Menurut Ridwan Kamil, Pemerintah Pusat menjanjikan akan mengoperasikan ruas tol Cisumdawu secara penuh dalam waktu dekat. Apalagi, uji coba operasional penuh Cisumdawu sudah menuai hasil yang baik saat masa Lebaran 2023.

Baca Juga: Duta Kampus Untuk Membantu Mengatasi Permasalahan Mahasiswa ITB

Selain itu, sebagian jemaah calon haji pun sudah diterbangkan dari Bandara Kertajati dan ada pula satu penerbangan Air Asia dari Kualalumpur melalui Bandara tersebut. Karenanya, untuk menunjang kelancaran penggunaan Bandara Kertajati, Ridwan Kamil berharap, dalam hitungan minggu, jalan tol tersebut sudah dioperasikan secara penuh.

"Tinggal pengecekan terakhir, dari berita-berita terakhir gak ada isu-isu teknis ya, hanya marka jalan dan lampu-lampu. Kalau isu longsor dan lain-lain sudah gak ada," ujar Ridwan Kamil menanggapi soal alasan kenapa operasional penuh Cisumdawu belum juga terealisasi.

Gubernur yang akrab dipanggil dengan sebutan Kang Emil pun berharap, dengan dioperasikannya ruas tol Cisumdawu hingga Kertajati, arahan dari Presiden Joko Widodo soal rute Bandung ke Surabaya yang melipir ke Cisumdawu pun segera direalisasikan.

Menurutnya, investasi perjalanan tersebut akan lebih murah karena memanfaatkan sisi jalan tol sebagai jalan layangnya.

Halaman:

Editor: Budi Hartati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x