Haul Satu Tahun Meninggalnya Almarhum Eril, Ridwan Kamil Luncurkan Askara Awards

- 27 Mei 2023, 14:13 WIB
Peluncuran Buku Cuma Rindu mewarnai haul satu tahun meninggalnya Eril
Peluncuran Buku Cuma Rindu mewarnai haul satu tahun meninggalnya Eril /Budi Hartati/

SUMEDANG BAGUS -- Tepat satu tahun meninggalnya Emeril Kahn Mumtaz diperingati sang ayahanda yaitu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan meluncurkan Askara Awards, di Gedung Saparua Bandung, Jumat 27 Mei 2023 malam.

Menurut Ridwan Kamil, Askara Awards diberikan dengan 2 kriteria yaitu untuk anak muda, dan untuk orang-orang yang berjuang dalam kebaikan masing-masing, seperti di bidang sosial, ekonomi, lingkungan, dan lain-lain.

Baca Juga: Jabar Dapat 5 Penghargaan Anugerah Adinata Syariah 2023

"Kami launching bertepatan dengan satu tahun berpulangnya Ananda Eril, sebenarnya sifatnya pribadi, tapi semua masyarakat, para pembuat lagu, puisi dan karya-karya, semua yang tersentuh oleh kebaikan, menginginkan sebuah kebersamaan minimal satu tahun ini. Oleh karena itu kami mengizinkan acara pribadi ini menjadi acara publik," tuturnya.

Suami dari Atalia Praratya tersebut pun mengungkapkan, poin utama acara tersebut sebenarnya bukan tentang bersedih lagi, karena sudah bergeser menjadi bangga dan bahagia.

"Eril pulang, Askara datang. Fisiknya sudah tidak ada, tapi inspirasi kebaikannya mewujud dalam bentuk penghargaan sehingga suatu hari Indonesia penuh dengan anak-anak yang tidak flexing-flexing kekayaan orang tuanya, yang tidak jahat merasa bapaknya berkuasa, tapi lahir generasi yang berempati, geneasi yang sensitif terhadap kebaikan," ujarnya.

Askara Awards yang pertama kalinya tersebut diberikan kepada dua kelompok anak muda, yaitu Pandawara serta anak-anak SMPN 3 Tasikmalaya yang udunan membeli sepatu untuk teman mereka yang tidak punya ibu dan ditinggalkan jauh ayahnya.

Baca Juga: M. Budiana: Dana Hibah Cabor Merupakan Stimulan

Pandawara merupakan sekelompok anak muda yang merupakan mahasiswa dan dosen dari 3 perguruan tinggi di Bandung. Mereka berupaya membersihkan sungai yang kotor dan tercemar di Bandung.

Halaman:

Editor: Budi Hartati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x