Ridwan Kamil Targetkan Perbaikan Jalan di Jabar Selesai 50% Sebelum Lebaran

29 Maret 2023, 15:57 WIB
Gubernur Jabar Meninjau Perbaikan Jalan di Bekasi /Budi Hartati/

SUMEDANG BAGUS - Setelah sebagian masyarakat mengeluhkan kerusakan jalan di beberapa daerah di Jabar, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meninjau perbaikan ruas jalan di Jalan Kartini Kota Bekasi, Rabu (29/03/2023) pagi.

Ridwan Kamil menyatakan, terdapat 71 pekerjaan jalan provinsi yang dilakukan menjelang Lebaran 144 Hijriyah saat ini. Dirinya menargetkan, setengah dari pekerjaan tersebut selesai dikerjakan sebelum Lebaran, yaitu pada H-10 Idul Fitri. Sedangkan sisanya akan dikerjakan setelah Lebaran.

"Jalan provinsi ini ada 71 pekerjaan dan Alhamdulilah ini setengahnya beres sebelum Lebaran, yaitu H-10 karena sudah mulai terjadi mudik. Nanti 50 persennya lagi Insya Allah setelah Lebaran dilaksanakan," tutur Ridwan Kamil.

Menurut Ridwan Kamil, tahun ini merupakan tahun pengaspalan jalan. Begitu pula dengan tahun 2024, mayoritas akan dilakukan pengaspalan jalan. Dirinya pun menyinggung perihal masyarakat yang harus bisa membedakan jalan desa dengan jalan provinsi dan jalan nasional.

Baca Juga: Mau Berkunjung ke Galeri Rasulullah SAW? Yuk Pesan Tiket di Aplikasi Sapawarga

Gubernur yang akrab disapa Kang Emil tersebut pun mengungkapkan, perbaikan jalan baru dilakukan saat ini karena selama pandemi covid-19, Jawa Barat kehilangan 5 triliun rupiah dalam setahun.

"Selama covid kita setahun hilang 5 triliun, kali 2 tahun jadi 10 triliun yang mayoritas anggaran infrastruktur. Lima tahun terakhir ini adalalah 5 tahun pemerintahan yang terdampak covid, jadi tidak bisa menilai pembangunan di Jabar dengan kaca mata normal," tegasnya.

Dirinya pun mensyukuri karena saat ini situasi sudah normal, sehingga perbaikan jalan kembali dilakukan. Ridwan Kamil pun berharap, tahun 2024 semua jalan di Jabar mulus sehingga memperlancar pembangunan dan ekonomi masyarakat Jabar.

"Sekarang karena situasi sudah normal, kita lakukan. Mudah-mudahan tahun ini, tahun depan jalanan di Jabar mulus sehingga bisa memperlancar pembangunan dan ekonomi masyarakat Jabar," ujarnya.

Sebelumnya, beberapa waktu lalu, Ridwan Kamil menyatakan program dalam Musrenbang Rencana Kerja Perangkat Daerah 2023 akan difokuskan pada perbaikan infrastruktur jalan di seluruh wilayah Jawa Barat.

Menurutnya, tahun ini dan tahun depan anggaran infrastruktur jalan dinaikkan karena selama masa pandemi covid-19 anggaran tersebut banyak bergeser ke bantuan sosial atau bansos.

"Makanya tahun ini tidak banyak membangun lain-lain, fokus ke jalan. Jadi 2023, Pemdaprov Jabar tahun ini  dan tahun depan fokus ke jalan untuk menjawab permasalahan situasi," kata Ridwan Kamil.***

 

Editor: Budi Hartati

Tags

Terkini

Terpopuler