Jadi Perokok Aktif, Artis Cantik Gita Sinaga Tak Takut Dihujat Netizen, Ini Alasannya

- 6 Februari 2022, 16:18 WIB
Artis cantik Gita Sinaga adalah seorang perokok aktif. Ia sendiri tidka takut dihujat netizen.
Artis cantik Gita Sinaga adalah seorang perokok aktif. Ia sendiri tidka takut dihujat netizen. /Instagram @gitasinaga

SUMEDANGKLIK - Gita Sinaga diketahui merupakan seorang perokok aktif. Sebagai publik figur, Gita Sinaga tak takut jika suatu saat dirinya akan dihujat netizen.

Artis yang namanya melambung karena memerankan beragam judul sinetron dan FTV ini, memiliki alasan tersendiri kenapa dia harus merokok.

Alasan itu ia ungkapkan di sebuah program podcast yang ditayangkan di Kanal YouTube Ruang Interogasi pada 2 Februari 2022.

"Orang banyak yang bilang kalau merokok itu negatif. Kalau gak salah di dalam Islam rokok makruh," ujar Gita Sinaga saat ditanya oleh Gilang Dirga seperti dikutip SumedangKlik pada Minggu 6 Februari 2022.

Baca Juga: Telak! Ini Sindiran Bobon Santoso dan Ichal Muhammad Jika Para Affiliator Binary Option Tidak Ditindak

Lalu, kata dia, secara manusia merokok adalah hak asasi.

"Gue tahu ini negatif, tapi gua udah punya banyak alasan kenapa gue harus merokok," kata dia.

Salah satu alasannya yaitu untuk memberikan ketenangan bagi dirinya sendiri dan merasa bisa lebih nyaman ketika mengobrol dengan seseorang.

Gita Sinaga pun tak menampik jika merokok memiliki banyak hal negatif yang dapat memicu sejumlah penyakit.

Meski ia adala seorang perokok pasif, namun kelak saat memiliki anak, Gita Sinaga berharap anaknya tidak menjadi seorang perokok.

Baca Juga: Serial 'Ghost Doctor' Berhasil Memukau Sobat K-drama, tvN Bocorkan Cuplikan Selanjutnya

Jika kelak ada warganet yang mengingatkan dirinya untuk tidak merokok dengan alasan memberikan perhatian kepadanya, Gita Sinaga akan menghargainya.

"Gue bakal makasih atas rasa sayangnya. Tapi gue yang tahu diri gue sendiri dan gue merasa nyaman dengan ini semua," kata dia.

Dikatakan artis kelahiran Semarang pada 8 Februari 1989 tersebut, merokok adalah sebuah pilihan. Jadi, dirinya ingin mengajak semua masyarakat untuk membiasakan melihat banyaknya perbedaan di dalam diri manusia.***

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: YouTube Ruang Interogasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah